Liga Champion: Hasil Akhir Wolfsburg vs Real Madrid 7 April 2016 Babak 8 Besar Leg-1

Liga Champion: Hasil Akhir Wolfsburg vs Real Madrid 7 April 2016 Babak 8 Besar Leg-1 - Hallo sahabat Dipayuman, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Liga Champion: Hasil Akhir Wolfsburg vs Real Madrid 7 April 2016 Babak 8 Besar Leg-1, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Bola internasional, Artikel Liga champions, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Liga Champion: Hasil Akhir Wolfsburg vs Real Madrid 7 April 2016 Babak 8 Besar Leg-1
link : Liga Champion: Hasil Akhir Wolfsburg vs Real Madrid 7 April 2016 Babak 8 Besar Leg-1

Baca juga


Liga Champion: Hasil Akhir Wolfsburg vs Real Madrid 7 April 2016 Babak 8 Besar Leg-1


Wolfsburg vs Real Madrid
Live Skor dan Hasil Akhir Wolfsburg vs Real Madrid Liga Champion UEFA Babak 8 Besar Leg-1 Semalam Dini Hari Kamis 7 April 2016 Skor Akhir 2-0 – Babak 8 besar Liga Champion UEFA Leg-1 mempertemukan perseteruan keras dengan tensi tinggi dan syarat gengsi antara tim dari Jerman  Wolfsburg bertemu dengan tim papan atas Liga Spanyol Real Madrid

Pertandingan Wolfsburg vs Real Madrid pada laga babak 8 besar Liga Champion UEFA Leg-1 kali ini digelar di markas Wolfsburg Stadion Volkswagen Arena.
Hasil Pertandingan Wolfsburg vs Real Madrid Liga Champion UEFA Leg-1 – Partai ini merupakan partai yang cukup berat bagi tim tuan rumah VFL Wolfsburg, pasalnya Wolfsburg harus menghadapi tim sekelas Real Madrid yang kini sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi.

Live Streaming Wolfsburg vs Real Madrid


(sesuai jadwal kick-off)

Live Skor Wolfsburg vs Real Madrid

Berikut adalah live skor hasil sementara sampai hasil akhir pertandingan Liga Champions Leg-1 babak 8 besar antara Wolfsburg vs Real Madrid pada hari Kamis 7 April 2016, Kick-Off pukul 01:45 (WIB).

Widget powered byWhatstheScore.com
 
 ****) live skor di-atas update secara realtime (waktu dalam gmt)


inherit; font-weight: inherit; line-height: 36px; margin: 0px; padding: 0px; vertical-align: baseline;">Skor Akhir Wolfsburg vs Real Madrid

Tabel Skor Wolfsburg vs Real Madrid
Wolfsburg
2
0
Real Madrid
Goal : R. Rodriguez 18', M. Arnold 25' (WOB)


Susunan Pemain

Wolfsburg: Benaglio; Vieirinha, Naldo, Dante, Rodriguez; Guilavogui, Gustavo; Henrique (Trasch, 80'), Arnold, Draxler (Schafer, 90'); Schurrle (Kruse, 85').
Real Madrid: Navas; Danilo, Pepe, Ramos, Marcelo; Modric (Isco, 64'), Casemiro, Kroos (James, 85'); Bale, Benzema (Jese, 41'), Ronaldo. 


Babak pertama
Setelah saling meraba kekuatan masing-masing di awal-awal babak pertama, baru pada menit ke-14 tercipta peluang berbahaya yang dibuat Madrid. Berawal dari umpan terobosan Casemiro, Karim Benzema mampu berhadapan satu lawan satu dengan Benaglio. Nahas, tendangan sang striker pada akhirnya dapat diblok oleh kaki sang penjaga gawang.

Petaka justru menimpa sang raja Eropa. Empat menit berikutnya, tuan rumah mendapatkan penalti usai Casemiro melakukan pelanggaran di area terlarang. Ricardo Rodriguez yang maju sebagai eksekutor, tidak menyia-nyiakan kesempatan itu untuk membuka keunggulan. 1-0 Wolfsburg di atas angin.

Tak butuh waktu lama, kepercayaan diri anak-anak Dieter Hecking kian membumbung tinggi saat mereka menggandakan kedudukan di menit ke-25. Kombinasi dari kedua sisi pertahanan Madrid antara Draxler dan Henrique berakhir di kaki Maximilian Arnold, yang tanpa kepungan melepas tembakan terukur untuk membuat papan skor berubah angka, 2-0.

Madrid yang tertinggal jauh, tampak bermain mulai ngotot. Kembali Benzema membuang peluang terbaik di menit ke-32. Menyambut umpan matang dari Gareth Bale, akan tetapi sundulan pemain Prancis itu tipis saja melebar dari gawang Benaglio.

Jual beli serangan terjadi. Beberapa saat kemudian giliran Wolfsburg yang jajal kembali mengepak skor. Draxler melakukan aksi yang sering dilakukan Cristiano Ronaldo, yakni cut-in. Namun, pergerakan Draxler ini diakhiri dengan penyelesaian yang buruk.

Di pengujung babak pertama, Los Blancos nyaris memperkecil keadaan saat Bale berada di posisi ideal untuk mencetak gol. Nahas, sentuhan sang megabintang dari jarak dekat hanya melintas di atas mistar gawang Benaglio. Paruh pertama pun ditutup dengan kemenangan Wolfsburg dua gol tanpa balas.


Babak kedua
Permainan Wolfsburg seusai interval semakin terlihat tenang dan terstruktur dengan sangat bagus. Peluang emas mereka peroleh memasuki menit ke-68 melalui Andre Schurrle dari skema serangan balik. Akan tetapi, dentumannya melayang tinggi di atas gawang tim tamu.

Lagi-lagi Benaglio menunjukkan kelasnya saat berhadapan satu lawan satu beberapa menit kemudian. Tidak tanggung-tanggung, kali ini yang dihadapi sang kiper adalah Ronaldo. Hebat, dia mampu membaca arah pergerakan pemain Portugal itu sehingga mencegah dari kemungkinan gawangnya ternodai.

Di sisa waktu yang ada, tak ada lagi peluang berarti, meski kedua tim beberapa kali melakukan tekanan di pertahanan masing-masing. Tambahan waktu empat menit yang diberikan wasit pun tidak lagi menambah gol di laga ini.

Publik Wolfsburg larut dalam euforia ketika wasit meniup peluit panjang melihat tim kesayangannya mengamankan kemenangan dramatis, 2-0, atas peraih La Decima, yang selalu mendapat label favorit di kompetisi terbaik Benua Biru.

Related Posts :

0 Response to "Liga Champion: Hasil Akhir Wolfsburg vs Real Madrid 7 April 2016 Babak 8 Besar Leg-1"

Post a Comment